MALANG – Akhir tahun ditutup dengan kabar gembira dari mahasiswa Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang sukses raih juara 1 lomba dramatical reading tingkat nasional yang diselenggarakan oleh HMPS Prodi Pendidkan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, Kamis (30/12/2021). Lomba dengan tema Revitalisasi Identitas Mahasiswa Sebagai Penerus Bangsa Melalui Aktualisasi Bahasa dan Sastra Indonesia tersebut menyelenggarakan banyak kategori lomba, salah satunya Dramatical reading. PBI UMM mengirimkan perwakilannya dibeberapa kategori lomba di antaranya penulisan puisi, penulisan cerpen, dan dramtical reading.
Dramatical reading merupakan kategori lomba kelompok. Mohammad Khikam Zahidi dkk membawakan naskah yang berjudul Ayaku Pulang karya Usmar Ismail. Meskipun dilaksanakan di tengah pandemi Virus COVID-19, tidak menyurutkan semangat mahasiswa PBI UMM untuk tetap berkarya dan tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan. Sempat diwarnai insiden tidak hadirnya salah satu mahasiswa saat pengambilan Video dramatical reading. Insiden tersebut sempat menyebabkan molornya proses pengambilan video. Namun hal tersebut biasa cepat diatasi dengan menggantikan mahasiswa yang “menghilang” tersebut dengan mahasiswa lain. Pergantian ini tanpa proses latihan sebelumnya dan langsung dilakukan pengambilan video. Kejadian tersebut tidak terlalu menjadi kekhawatiran bagi mahasiswa PBI UMM karena setiap mahasiswa sudah dibekali kemampuan keaktoran dalam mata kuliah Gerak dan Oratori.
Gerak dan Oratori sendiri sudah menjadi mata kuliah wajib bagi mahasiswa PBI UMM. Dalam mata kuliah tersebut diajarkan berbagai macam aspek dalam seni peran atau keaktoran mulai dari olah pernapasan, olah raga, olah rasa, olah suara, dan lain sebagainya. kemapuan inilah yang menjadi bekal mahasiswa PBI UMM untuk meraih juara, kategori lomba kelompok dramtical reading dalam perlombaan tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta.