Malang – Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia bekerjasama dengan HISKI Pusat menyelenggarakan rangkaian acara SENASBASA 4. Pada Rabu (28/10/2020) diadakan senasbasa 4 yang mengusung tema “Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya di Masa Pandemi” untuk meningkatkan mutu bahasa dan sastra Indonesia dalam menghadapi kompetensi global.
Melalui aplikasi zoom meeting (daring), acara diawali secara resmi dengan menyanyikan Indonesia Raya dan sang surya secara serentak. Musikalisasi puisi oleh mahasiswa PBI UMM juga ikut mengawali acara senasbasa pada kali ini.
“Jadilah guru bahasa yang bermutu, agar surga menantimu.” Ungkap Poncojari Wahyono, Dekan FKIP UMM saat membuka acara tersebut.
Acara senasbasa ini menghadirkan Prof. Dr. Syamsul Arifin, M.Si (Guru Besar Sosiologi-Agama UMM), Prof. Dr. Suwardi Endraswara, M.Hum (Ketua HISKI Pusat-Guru Besar FBS Universitas Negeri Yogyakarta), dan Prof. Dr. I Nyoman Darma Putra (Guru Besar FIB Universitas Udayana) yang menyampaikan materi luar biasa kepada kurang lebih 250 peserta dari berbagai daerah di Indonesia.
Senasbasa 4 ini dibagi menjadi dua sesi dengan pengelompokkan menjadi 7 ruang virtual. Penyampaian materi mengenai kajian kritis perkembangan bahasa dan sastra di Indonesia yang mengalami perubahan signifikan khususnya di tengah pandemi menjadi topik menarik yang dikuak habis.
“Kajian terhadap wacana pandemi dalam teks media massa Indonesia menunjukkan bahwa makna kesadaran dan ketidaksadaran teks tidak selalu seiring, malahan sering bertentangan misalnya teks yang diniatkan untuk menghibur malahan dapat menimbulkan rasa takut berlebihan terhadap wabah.” Terang Darma Putra di akhir materi.