bind.umm.ac.id

Pelepasan Drs. Joko Asihono Dosen PBI UMM Gabung Dengan Acara Penganugerahan PKL Jurnalistik

Selasa, 15 Februari 2022 07:47 WIB

MALANG- Memberikan apresiasi dalam acara penganugerahan PKL Jurnalistik, Drs. Joko Asihono resmi dilepas mengakhiri masa tugasnya menjadi dosen di Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) pada Sabtu, (12/02/22). Pemberian apresiasi terhadap koran hasil kreasi mahasiswa PBI UMM dalam mata kuliah PKL Jurnalistik, tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi mahasiswa maupun dosen pengampu mata kuliah. Betapa tidak, Drs. Joko Asihono merupakan dosen senior PBI UMM yang dulunya merupakan dosen pengampu mata kuliah Fotografi yang berkaitan erat dengan Jurnalistik.

Acara yang dihadiri oleh jajaran Dekanat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) tersebut dilaksanakan di aula GKB 4 UMM secara Luring. Dalam sambutanya, Trisakti Handayani, M.M selaku dekan FKIP UMM juga mengucapkan banyak terima kasih atas dedikasi dan kontribusi besar yang diberikan oleh Drs. Joko Asihono selama di UMM khususnya dalam lingkungan di Prodi Pendidikan Bahasa Inonesia (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). tidak hanya itu, Candra Rahma Wijaya Putra, S.S., S.Pd., M.A. Selaku Sekretaris Prodi PBI UMM juga memberikan apresiasi terhadap rekam jejak Drs. Joko Asihono selama bertugas di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) secara khusus di Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI). “Tentu ini akan menjadi kehilangan yang cukup berarti bagi Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) FKIP UMM. Kenapa? Karena kontribusi beliau selama kurang lebih 30 tahun, bertugas menjadi dosen di UMM sejak tahun 90-an, ” paparnya dihadapan peserta PKL Jurnalistik dan dosen yang hadir dalam acara Penganugerahan PKL Jurnalistik.

Penggabungan acara pelepasan dengan acara Penganugerahan PKL Jurnalistik bukan tanpa alasan. Pasalnya, Drs. Joko Asihono merupakan dosen yang bergerak dibidang Jurnalistik khususnya Fotografi. Dalam proses mengapresiasi koran karya mahasiswa PBI yang dimoderatori langsung oleh Dr. Hari Sunaryo, M.Si. Drs. Joko Asihono juga mengucapkan banyak terima kasih dan menyampaikan harapannya agar keaktifan dan berpikir kritis mahasiswa tetap difasilitasi di mata kuliah PKL Jurnalistik ini. “Hari ini adalah acara Penganugerahan PKL Jurnalistik, bidang saya adalah Jurnalistik khususnya Fotografi dan hari ini juga adalah hari pelepasan saya, tentu ini adalah momentum yang cukup berkesan bagi saya. Saya masih merasa cukup muda untuk pensiun, pesan saya apa yang membuat saya merasa masih muda adalah belajar. Belajar adalah kunci, bisa membuat anda lebih aktif, kritis dalam berpikir, dan banyak hal yang kita dapat jika kita mau belajar, ” pungkasnya.

Shared: