Malang – Menerima kunjungan dari Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Fakultas Keguruan dan ILmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) adakan diskusi tentang system penjaminan mutu untuk menjaga kualitas prodi, sumber daya manusia, dan juga mahasiswa. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang 103 GKB 4 UMM, Kamis (27/07) kemarin.
Dibuka langsung oleh Wadek I FKIP, Ibu Dr. Sugiarti, M.Si., diskusi berjalan aktif dan efektif. Beliau juga menyampaikan harapannya bahwa dengan adanya diskusi ini nantinya akan ada lanjutan kerja sama dibidang penjaminan mutu untuk menjaga kualitas internal maupun eksternal.
Arti Prihatini, M.Pd., dosen yang juga menjabat sebagai Ketua Penjaminan Mutu Prodi PBI FKIP UMM menjelaskan banyak hal tentang standar penjaminan mutu yang ada di prodi. Beliau juga mengatakan bahwa Prodi PBI memiliki kriteria-kriteria yang harus dicapai untuk menunjang kualitas prodi, baik dari sumber daya manusia maupun mahasiswanya.
Selain itu, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ibu Dr. Hari Windu Asrini, M.Si., selaku dosen PBI dan juga menjabat di Badan Penjaminan Mutu Internal (BPMI) tingkat universitas bidang Audit Mutu Internal (AMI) dan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM). Dosen yang biasa dipanggil Bu Rini tersebut menjelaskan bahwa BPMI merupakan salah satu unit di UMM yang bergerak dalam mempertahankan dan meningkatkan mutu, baik di bidang akademik, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, juga bidang pendukung lain, hingga menjadi Good University Governance (GUG). “Selain yang sudah saya jelaskan di awal, BPMI juga berperan dalam merencanakan dan melaksanakan sistem penjaminan mutu secara keseluruhan di Universitas Muhammadiyah Malang, membuat perangkat yang diperlukan , memantau, memeriksa, dan mengevaluasi pelaksanaan sistem penjaminan mutu sekaligus melaporkan secara berkala sistem penjaminan mutu di universitas kepada Rektor,” lanjutnya.
Kegiatan tersebut ditutup dengan penandatangan kerja sama (MoU) di bidang penjaminan mutu baik di tingkat prodi maupun universitas. Tidak hanya itu, kegiatan juga diakhiri dengan foto bersama dan pemberian cendera mata dari PBI UMM dan PBSI UAD.