bind.umm.ac.id

Hadirkan Pengarang Nasional, Mahasiswa PBSI UMM terpacu Berkarya

Selasa, 23 Oktober 2018 15:49 WIB

Malang- Program Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia mengadakan acara Temu Pengarang dan Pakar  (23/10/2018). Acara tersebut berlangsungdi ruang Rektor 1, Universitas Muhammadiyah Malang. Temu pengarang dan pakar berjalan dengan lancar dan tertib. Pemateri dalam acara initerdiri dari pengarang terkenal dan pakar dinamika estetika dalam lingkup ekologi.

Empat pemateri pada acara Temu Pengarang dan Pakar adalahProf. Dr. Suminto, A. Sayuti, M.Hum.,selaku Pembina Hiski pusat, Prof. Dr. Joko Saryono, M.Pd.,selaku Pembina Hiski komisariat Malang, Abida El-Khaliki serta Masburiselaku pengarang novel. Padaacara ini, Abida memaparkan novelnya yang berjudulPerempuan Berkalung Sorbandan Masburi mengenai novel HUBU. Dilanjutkan penjelasan Prof. JokoSaryono, M.Pd tentang novel isu-isu ekologis di Indonesia. Prof. Dr. Suminto, A. Sayuti, M.Hum., kemudian memaparkan mengenaidinamika estetika ekologis dalam novel Indonesia.

Keempat materi yang disampaikan sangat menarik dan berkesan. Acara Temu Pengarang dan Pakarmembuka wawasan baru terkait dunia kesusastraan di Indonesia. Manfaat yang didapatkan sangat banyak dari pertemuan ini. Berbagai hal terkait sastra dan ekologi dibedah secara menarik dan jelas. Lewat acara ini ilmu baru kembali didapatkan khususnya bagi peserta yang hadir.

Shared: