bind.umm.ac.id

Ajang Bergengsi Mahasiswa, 9 Proposal PKM PBI UMM Berhasil Didanai

Senin, 24 Agustus 2020 15:10 WIB

 

 

Malang – Tahun 2020, Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Malang dalam menggagas Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) mencapai rekor dengan mengajukan 51 proposal. Kooperatifnya mahasiswa dalam menyusun PKM ini berhasil mengantarkan 9 proposal yang didanai, pencapaian ini merupakan hal yang luar biasa dalam sejarah Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia. Pasalnya, PKM di Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia merupakan luaran wajib dalam mata kuliah Keterampilan Berbahasa Produktif (KBP) yang wajib digarap oleh mahasiswa.

“Bicara soal strategi, pertama perlu koordinasi dengan seluruh dosen Prodi. Kesuksesan seperti ini tidak bisa diraih sendiri. Perlu kerjasama dengan seluruh dosen. Alhamdulillah Ibu Sugiarti selaku Kaprodi mendukung penuh kegiatan ini. Kedua, PKM merupakan luaran wajib dalam mata kuliah Keterampilan Berbahasa Produktif, jadi di sinilah peran besar dosen pengampu.” Ungkap Purwati Anggraini selaku koordinator PKM di Prodi.

Sebagai ajang adu bakat dan kreativitas, mahasiswa ditantang untuk menunjukkan produktivitas dan kreativitasnya lewat PKM. PKM bisa dijadikan sebagai pembuka kesuksesan mahasiswa ketika mereka berada di dunia kerja. Selain itu, ada penghargaan dari Prodi dan Universitas ketika mahasiswa juara PIMNAS, seperti ekuivalensi skripsi.

Berbagai motivasi dalam pembuatan PKM tiap mahasiswa berbeda-beda, salah satunya pengakuan Bawon, mahasiswi yang lolos PKM didanai tahun 2020. “Hal yang sederhana saja, PKM ini jika tembus PIMNAS, maka tim PKM akan dibebaskan skripsi hal tersebut tentu sangat menggiurkan bagi setiap mahasiswa. Selain itu, PKM juga digunakan sebagai ajang untuk mengharumkan nama universitas dan memberikan pengalaman baru.” Ungkap Bawon.

Koordinator PKM prodi Pendidikan Bahasa Indonesia menyampaikan bahwa Kesuksesan tidak akan diraih dengan mudah. Perlu kerja keras dan sudah saatnya mahasiswa membuka diri untuk menunjukkan potensi mereka. Semua mahasiswa punya peluang yang sama. Akan tetapi, hanya mahasiswa yang mau kerja keras dan pantang menyerah akan meraih kesuksesan. PKM merupakan ajang adu bakat dan kreativitas.

Shared: